Dilema Facebook


Gara-gara facebook banyak anak hilang, gara-gara facebook ada yang dincam hukuman kurungan, gara-gara facebook ada siswa yang dikeluarkan dari sekolah, gara-gara facebook marak penipuan,gara-gara facebook ..... hufff banyak bener gara-garanya yang jelek semuaa . . . . . Tapi apa gara-gara yang banyak itu kita jadi empati pada facebook kita?Apa dengan banyak gara-gara kita harus menganggap itu semua salah facebook? Hehe kecil sekali pikiran kita kalo sampai beranggapan seperti itu>
Facebook itu adalah wadah atau tempat orang-orang termasuk kita yang biasa disebut facebookers untuk berbagi. Berbagi apa? Anything . . . Apa yang kita rasakan saat ini. Entah lagi seneng, sedih, marah, bosen, jatuh cinta, well anythin else, tapi tetep inget 'JANGAN LEBAY PLISS' hehe kaya iklan.
Ada kalanya update status berisi nasihat-nasihat atau do'a ini kan lebih afdol. Ada juga facebook sebagai tempat mencari dukungan. Sebut saja 'sejuta facebook untuk sigit - wisnu','koin prita', bahkan sekarang para cawali atau cawawali ada yang buka statusnya di facebook. Tuuh kan banyak juga sisi positifnya, trus kenapa kok banyak yang memojokkan facebook. Yahh itu kan karena lagi booming aja coba kalo boomingnya coretan dinding pasti yang diomongin coretan dinding hehehe.
Trus sapa yang salah dengan adanya pemberitaan yang negatif? Tanya sama mental facebooker itu, mereka siap gak bertemu facebooker lain yang belum tentu kita kenal baik? Facebook itu seumpama wadah atau tempat, ibaratnya facebook itu gelas kita yang facebookers itu yang mengisi gelas itu dengan macam-macam, air, kertas, sedotan, nasi,apa saja tapi kalau isi kita tumpah apa kita menyalahkan gelasnya, tentu ngga kan yang salah kita dewe ngisi kok ga ndelok-ndelok (liat-liat.red).
Yahh pada akhirnya harus selalu waspada jangan sampai tertipu bahkan ada yang puluhan jutaan (kasus selly;ayahrayya kurang tau kenalan pertama melalui facebook ga ya para korbannya?). Ayahrayya ngelola FB-nya iburayya. waduhh yang mau minta di add macem-macem tingkah pola di foto profile. Ayahrayya selalu tanya iburayya untuk nge-add di konfirm pa ga. HEhehe ternyata banyak yang ga mau dikonfirm iburayya karena ga kenal. Ini salah satu contoh pribadi saya buat melindungi diri sendiri dari penipuan. TIDAK ME-ADD YANG GA KENAL BAIK. Tapi kalo mau nge-add buat nambah temen ga masalah asal selalu hati-hati. OK.
WASPADA . . WASPADALAH . .

0 komentar:

Ini BLOG-nya Ayah Rayya

Make mydreams . . .

Jam - koe